TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Arema FC Berharap Magis Pelatih Baru Jelang Hadapi RANS

Singo Edan berburu poin maksimal

Arema FC saat menghadapi RANS Nusantara pada putaran pertama Liga 1 2023/2024. (instagram.com/aremafcofficial)

Arema FC akan melanjutkan perjuangan di Liga 1 Indonesia 2023/2024. Kali ini, mereka akan menjajal kekuatan RANS Nusantara pada pekan ke-25 liga. Duel kedua kesebelasan ini nantinya akan dihelat di Stadion Sultan Agung, Bantul, Kamis (22/2/2024) 17.00 malam WIB.

Ini menjadi pertemuan yang amat penting bagi Arema dan RANS. Itu disebabkan kedua tim sama-sama tengah mengalami catatan kebuntuan. Mereka gagal menang dalam beberapa pertandingan di Liga 1 2023/2024. Arema dan RANS tentu memiliki tekad yang besar untuk saling mengalahkan saat saling berhadapan nanti.

1. Arema kembali mendatangkan juru taktik baru pengganti Fernando Valente

Widodo Cahyono Putro (tengah) sebagai pelatih baru Arema FC pada 2023/2024. (instagram.com/aremafcofficial)

Kejutan hadir dalam kubu Arema FC. Mereka lagi-lagi mendatangkan pelatih baru untuk mengganti peran pelatih asing, Fernando Valente. Pelatih anyar itu sendiri adalah Widodo Cahyono Putro, eks manajer Deltras Sidoarjo.

Widodo merupakan sosok pelatih yang memiliki jam terbang tinggi di sepak bola Indonesia. Tercatat, pria berusia 53 tahun ini pernah melatih beberapa klub, macam Gresik United, Sriwijaya FC, Bali United, Bhayangkara FC, dan lain-lain. Keberadaan Widodo tentu diharapkan bisa mengangkat mental Arema di tengah kesulitan lepas dari jeratan zona degradasi Liga 1 2023/2024.

Baca Juga: Widodo Beberkan Sulitnya Jaga Mood Pemain Arema FC

2. Arema berharap mendulang poin maksimal saat bersua RANS

Arema FC saat menghadapi RANS Nusantara pada putaran pertama Liga 1 2023/2024. (instagram.com/aremafcofficial)

Arema FC pastinya menaruh harapan besar kepada Widodo Cahyono Putro. Mereka berharap bisa memperbaiki catatan yang sejauh ini tidak optimal di Liga 1 2023/2024. Itu didukung setelah Singo Edan masih terjerembap di zona merah liga. Arema menempati peringkat ke-16 dengan kumpulan 21 poin.

Di Liga 1 musim ini, Arema memang kesulitan untuk meraih hasil positif. Itu terbukti usai mereka hanya mengemas 1 kemenangan dari 5 pertandingan. Sementara itu, empat pertandingan sisa selalu berakhir dengan kekalahan. Ini jelas menjadi catatan penting mereka jelang menjamu RANS Nusantara pada laga berikutnya di Liga 1. 

3. RANS juga terjebak dalam rekor kebuntuan di Liga 1 2023/2024

RANS Nusantara saat menghadapi Madura United pada putaran pertama Liga 1 Indonesia 2023/2024. (instagram.com/rans.nusantara)

Tak berbeda jauh dengan Arema FC, RANS Nusantara juga mengalami nasib yang hampir senada. Tim besutan Eduardo Almeida ini sedang mengalami catatan paceklik. Mereka gagal menang dalam beberapa pertandingan beruntun di Liga 1 2023/2024.

Rinciannya, RANS gagal menang dalam 8 pertandingan dengan statistik 4 imbang dan 4 kalah di Liga 1 2023/2024. Itu jelas menjadi catatan yang harus mereka benahi jelang menjamu Arema pada pekan berikutnya. Sebab, jika tidak, RANS akan terus terjebak dalam catatan kebuntuan serta bikin posisi mereka terancam menurun di papan klasemen sementara Liga 1.

Verified Writer

rizkilutfi

Writing is one of happines

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Berita Terkini Lainnya