TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Jelang Melawan PSM Makassar, Pelatih Arema FC Waspadai Yakob Sayuri

Jika menang, kesempatan bertahan di Liga 1 makin terbuka

Pesepak bola Timnas Indonesia Yakob Sayuri (kiri) berselebrasi usai mencetak gol dalam pertandingan FIFA Matchday di Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi, Jawa Barat, Sabtu (25/3/2023). (ANTARA FOTO/Aprillio Akbar)

Malang, IDN Times - Jelang laga melawan PSM Makassar hari ini (25/4/2024), di Stadion Kapten I Wayan Dipta Gianyar, Bali, Singo Edan mendapatkan modal bagus usai mengalahkan Borneo FC di laga sebelumnya. Kini mereka juga mengincar kemenangan menghadapi PSM Makassar di kandang sendiri.

Singo Edan kini telah lepas dari zona degradasi, tapi posisi mereka tidak aman di peringkat 15. Pasalnya jarak poin mereka hanya terpaut 1 poin saja dari Persita Tangerang di peringkat 16. Singo Edan kini mengoleksi 34 poin dari 32 pertandingan. Jika dalam pertandingan ini Arema FC menang, sementara Persita yang bertandang ke Solo esok hari kalah, maka mereka diapstikan akan bertahan di Liga 1 musim depan. Satu pertandingan terakhir tak akan berpengaruh karena selisih poin mereka akan menjadi 4 jika skema itu terjadi.

1. Pelatih Arema FC targetkan kemenangan penuh lawan PSM Makassar

Widodo Cahyono Putro (kiri) dan Syaeful Anwar. (Dok. Media Officer Arema FC)

Pelatih Arema FC, Widodo Cahyono Putro mengatakan jika mereka wajib mengamankan kemenangan dalam laga yang akan dilaksanakan pada pukul 19.00 WIB nanti. Oleh sebab itu, Widodo menanamkan motivasi bahwa mereka tidak akan kalah meskipun PSM Makassar adalah tim jawara tahun lalu. Ia juga berharap motivasi ini juga timbul dari dalam pemain sendiri, sehingga mereka bisa bermain spartan. 

"Saya berharap dan yakin sampai sekarang keinginan besar itu ada di pemain, ini dibuktikan di pertandingan terakhir kemarin. Saya berharap keinginan besar itu bisa datang kembali muncul sehingga kita bisa mendapatkan poin 3. Saya harap juga tidak hanya nanti, tetapi tuntaskan di pertanian yang lain," terangnya saat dikonfirmasi pada Kamis (25/4/2024).

Selain itu, Widodo juga fokus dalam recovery pemain sebelum pertandingan melawan PSM Makassar. Pasalnya jarak pertandingan yang mepet membuat kebugaran pemain jadi perhatian.

"Kita tidak ambil official training karena saya ingin menghemat tenaga pemain. Kami sudah mempersiapkan tim ini secara recovery, kalau fisik mungkin hanya bisa menjaga dengan padatnya jadwal. Jadi kami siap untuk pertandingan nanti dan bisa mengamankan 3 poin," tegasnya.

2. Kondisi Ariel Lucero meragukan, tapi akan tetap masuk dalam skuad

Gelandang Arema FC, Ariel Lucero. (Dok. Media Officer Arema FC)

Tumbal dari kemenangan Arema FC dari Borneo FC adalah cederanya Julian Guevara, jadi Widodo harus pintar mengatur rotasi pemain. Tapi ia berpeluang memainkan Ariel Lucero yang sempat absen karena hamstring. Pria asal Portugal ini memang absen dalam 3 laga terakhir, tapi ia tetap dibawa seandainya cideranya sembuh lebih awal.

"Kalau memang dia (Ariel Lucero) memungkinkan untuk dimainkan, kita bisa masukkan di dalam daftar pemain. Tapi kalau memang nanti sore masih ragu-ragu ya berharap jangan," ujarnya.

Widodo mengatakan ingin memainkan pemain-pemain yang benar-benar siap, pasalnya ia memperkirakan ini akan jadi laga dengan intensitas tinggi. Jadi ia berpesan pada pemain-pemainnya untuk tidak menahan diri dalam menghadapi PSM Makassar.

Baca Juga: 5 Fakta Jelang Duel Arema FC vs PSM, Singo Edan Dilarang Keok!

Verified Writer

Rizal Adhi Pratama

Menulis adalah pekerjaan merajut keabadian. Karena dengan menulis, kita meninggalkan jejak-jejak yang menghiasi waktu. Tulisan dan waktu, keduanya saling tarik-menarik menciptakan sejarah.

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Berita Terkini Lainnya