10 Peristiwa Langit Selama Desember 2019 yang Wajib Kamu Saksikan!

Selamat datang bulan Desember

Tak terasa kita sudah berada di penghujung tahun 2019. Bagaimana perasaanmu, apakah senang atau justru sedih? Untuk menghibur hatimu, ada deretan peristiwa langit yang wajib untuk kamu nantikan di akhir tahun ini. 

Tak kalah seru daripada bulan-bulan sebelumnya, langit Desember akan menampilkan sejumlah gerhana, hujan meteor, dan konjungsi beberapa planet. Ada pula peristiwa langit yang jarang kamu lihat sebelumnya. Penasaran apa saja? Yuk, luangkan waktumu di malam hari dan catat tanggalnya berikut ini!

1. Komet antarbintang 2I/Borisov sepanjang Desember 2019

10 Peristiwa Langit Selama Desember 2019 yang Wajib Kamu Saksikan!express.co.uk

Siapkan teleskopmu! Di bulan Desember ini, kamu bisa menyaksikan komet antarbintang bernama 2I/Borisov. Benda langit tersebut akan masuk ke sabuk asteroid Matahari pada 8 Desember. Kemudian di akhir bulan, tepatnya 28 Desember, 2I/Borisov akan berada pada titik terdekatnya dengan Bumi. 

Kamu tak boleh melewatkan komet antarbintang ini. Pasalnya, ia adalah objek misterius kedua yang pernah ditemukan para astronom. Untuk mengamatinya, kamu perlu mencari konstelasi Cassiopeia di langit bagian utara.

2. Hari terbaik untuk melihat Merkurius, 2 Desember 2019

10 Peristiwa Langit Selama Desember 2019 yang Wajib Kamu Saksikan!businessinsider.com

Hari ini, tepatnya tanggal 2 Desember 2019, adalah waktu yang tepat untuk mengamati Merkurius. Planet tetangga tersebut akan berada pada titik terdekat dengan Bumi mulai dini hari.

Posisinya pun telah menjauhi Matahari sehingga lebih mudah untuk terlihat dari tempat kita berada. Kamu hanya perlu menengok ke arah di mana Matahari berada, terutama di petang nanti. Merkurius akan terlihat berwarna kuning terang. 

3. Puncak hujan meteor phi-Cassiopeia pada 6 Desember 2019

10 Peristiwa Langit Selama Desember 2019 yang Wajib Kamu Saksikan!astrobackyard.com

Hujan meteor pertama yang bisa kamu saksikan bulan ini adalah phi-Cassiopeia. Puncaknya akan terjadi pada 6 Desember mendatang. Seperti namanya, kamu perlu mencari peristiwa ini di sekitar konstelasi Cassiopeia. 

Sebenarnya, jumlah meteor per jamnya tidak terlalu banyak, hanya beberapa saja dengan ekor yang pendek. Dilansir dari Space Tourism Guide, ini terjadi karena rotasi Bumi yang tidak pas dengan hujan meteor tersebut. Namun phi-Cassiopeia masih layak kok untuk dinantikan. Terlebih lagi, kamu bisa menyaksikan komet Borisov juga di titik yang sama.

4. Puncak hujan meteor Puppid-Velid pada 7 Desember 2019

10 Peristiwa Langit Selama Desember 2019 yang Wajib Kamu Saksikan!amsmeteors.org

Malam Minggumu yang membosankan akan terobati, nih! Daripada bingung tak ada kerjaan, coba deh, pergi ke luar rumahmu di tanggal 7 Desember 2019. Pada malam itu, kamu berkesempatan untuk menyaksikan puncak hujan meteor Puppid-Velid. 

Berasal dari arah rasi bintang Vela, kamu bisa melihat setidaknya sepuluh meteor per jam. Coba amati langit mulai pukul 23.00 hingga 03.00 WIB. Puppid-Velid terlihat jauh lebih indah di langit yang gelap.

Baca Juga: Super Langka, 7 Fenomena Langit Indah yang Sayang untuk Dilewatkan

5. Konjungsi Venus dan Saturnus pada 11 Desember 2019

10 Peristiwa Langit Selama Desember 2019 yang Wajib Kamu Saksikan!static.us

Venus adalah planet dengan urutan kedua di tata surya, sedangkan Saturnus berada di posisi keenam. Cukup jauh, kan? Namun pada 11 Desember nanti, keduanya akan mendekati satu sama lain dengan jarak 11 derajat dari Bumi. Peristiwa yang disebut konjungsi ini dapat diamati di langit bagian barat daya. 

6. Puncak hujan meteor sigma-Hydrid pada 12 Desember 2019

10 Peristiwa Langit Selama Desember 2019 yang Wajib Kamu Saksikan!ukmeteornetwork.co.uk

Hujan meteor berikutnya yang bisa kamu saksikan adalah sigma-Hydrid. Sebenarnya hujan meteor ini berlangsung dari tanggal 3 hingga 15 Desember. Namun puncaknya terjadi pada 12 Desember 2019. 

Sigma-Hydrid dapat disaksikan di konstelasi Hydra, tepatnya di langit bagian selatan. Di hari tersebut, kamu akan melihat tiga hingga lima meteor per hari. Waktu yang tepat untuk mengamati sigma-Hydrid adalah dini hari.

7. Puncak hujan meteor Geminid pada 14 Desember 2019

10 Peristiwa Langit Selama Desember 2019 yang Wajib Kamu Saksikan!photopills.com

Puncak hujan meteor Geminid yang terjadi pada 14 Desember 2019 adalah hari yang tidak boleh kamu lewatkan. Ini merupakan peristiwa langit terbaik di penghujung tahun. Kamu bisa menyaksikan 12 meteor per jamnya. Sungguh fenomena yang indah!

Kamu hanya perlu mencari konstelasi Gemini yang terletak di langit bagian timur laut. Hujan meteor ini akan terlihat lebih jelas di tengah malam. Pada saat itu, Bulan masih dalam fase purnama tapi cahayanya tidak terlalu terang sehingga tidak akan mengganggu penglihatan.

8. Solstis Desember pada 22 Desember 2019

10 Peristiwa Langit Selama Desember 2019 yang Wajib Kamu Saksikan!almanac.com

Dilansir dari EarthSky, solstis merupakan peristiwa di mana gerak semu Matahari menyebabkan belahan Bumi merasakan siang yang lebih panjang atau lebih pendek. Di bulan Desember ini, Bumi bagian utara akan mengalami hari terpendek karena mereka sedang berada di pertengahan musim dingin. 

Sedangkan belahan Bumi bagian selatan akan merasakan hari terpanjang karena sedang berada di pertengahan musim panas. Ketika ini terjadi, walaupun waktu sudah menunjukkan pukul 22.00, Matahari masih bertengger di langit. Sayangnya, peristiwa ini tidak terjadi di negara kita yang berada di khatulistiwa. 

9. Gerhana Matahari cincin pada 26 Desember 2019

10 Peristiwa Langit Selama Desember 2019 yang Wajib Kamu Saksikan!vox-cdn.com

Setelah Natal, tepatnya 26 Desember 2019, kita bisa menyaksikan gerhana Matahari cincin. Ini merupakan gerhana ketiga yang terjadi di sepanjang 2019. Namun sayangnya tidak semua wilayah Indonesia bisa melihatnya. Hanya area Pekanbaru dan sekitarnya saja yang memiliki kesempatan tersebut.

10. Konjungsi Venus dan Bulan pada 29 Desember

10 Peristiwa Langit Selama Desember 2019 yang Wajib Kamu Saksikan!static.us

Akhir tahun 2019 ditutup dengan peristiwa konjungsi antara Venus dan Bulan. Keduanya akan terlihat sangat dekat, yaitu hanya terpisahkan satu derajat dengan satu sama lain. Kamu bisa mulai mengamatinya setelah Matahari terbenam. Pada waktu ini, Bulan akan terlihat berbentuk sabit. Venus berada di dekatnya dan bersinar dengan sangat terang. 

Langit bulan Desember menutup tahun 2019 ini dengan sangat baik, ya! Ada banyak peristiwa baru yang belum pernah kita saksikan sebelumnya. Maka dari itu, catat semua tanggalnya agar kamu tidak kelewatan, ya!

Baca Juga: Mengenal 10 Fakta Pelangi Api, Fenomena Langit yang Jarang Terjadi

Topik:

  • Izza Namira
  • Bayu D. Wicaksono

Berita Terkini Lainnya