Seorang Pendaki Hilang di Gunung Arjuno, Ini Kronologi Lengkapnya

Korban merupakan siswa SMKN 5 Surabaya

Surabaya, IDN Times - Seorang siswa SMKN 5 Surabaya, Faiqus Syamsi (17), dikabarkan menghilang saat mendaki Gunung Arjuno, di Kabupaten Malang, Selasa (18/12). Berdasarkan keterangan rekan sependakian korban, Faiqus hilang saat hendak mencari teman-temannya yang dikira tersasar.


“Iya benar satu orang menghilang dan belum ditemukan,” kata Farid Kurniadi selaku Komandan Tim Pencarian dari SAR Surabaya kepada IDN Times, Kamis (20/12). “Kurang lebih ada 9 personel yang diturunkan (untuk mencari korban),”.

Lantas bagaimana kronologi hilangnya Faiqus?

 

 

1. Berawal dari keinginan korban bersama rekannya mencapai puncak

Seorang Pendaki Hilang di Gunung Arjuno, Ini Kronologi LengkapnyaDok.IDN Times/Istimewa

 


Korban mendaki Gunung Arjuno bersama enam orang rekannya. Pada Senin (17/20) sekitar pukul 16.00 WIB, Faiqus bersama lima rekannya ingin mendaki puncak gunung. “Satu orang tinggal di tenda dan enam orang mendaki dibagi dua tim, masing-masing tiga,” sambung Farid.

 


Mereka yang mendaki puncak memutuskan untuk memilih jalur yang berbeda. Adapun Faiqus bersama dua temannya memilih jalur terobosan. Menurut keterangan para saksi, jalur terobosan cenderung miring dan penuh rintangan.

 


“Rekan korban yang menempuh jalur normal kemudian memutuskan untuk turun karena kelelahan. Nah mereka dijemput oleh Faiqus lewat jalur terobosan,” papar Farid.

 

 

2. Pagi harinya Faiqus bersama tiga temannya kembali mendaki

Seorang Pendaki Hilang di Gunung Arjuno, Ini Kronologi LengkapnyaDok.IDN Times/Istimewa

 

 


Keesokan harinya, Rabu (18/20), Faiqus bersama tiga temannya yang menempuh jalur normal diajak oleh pendaki lain untuk menuju puncak. Menurut Faird,  dua rekan Faiqus yang melewati jalur terobosan masih melanjutkan pendakian kemarin hari.

 


“Waktu sampai puncak, ternyata dua anak jalur terobosan belum tiba di puncak,” terangnya. Kemudian Faiqus inisiatif untuk mencari temannya lewat jalur yang berbahaya. “Saat perjalanan turun, ternyata tiga rekan Faiqus bertemu dengan dua anak yang lewat jalur terobosan,”.

 

 

3. Masih sempat berkomunikasi dengan Faiqus jarak jauh

Seorang Pendaki Hilang di Gunung Arjuno, Ini Kronologi LengkapnyaDok.IDN Times/Istimewa

 

 


Saat kelima anak tersebut turun, Faiqus masih terpisah. Mereka masih saling berkomunikasi dengan saling panggil nama. “Masih terdengar suara dan jawaban. Percakapan terakhir mereka janjian nunggu di Kamp Sabana,” cerita Farid.

 


Semakin mereka turun, semakin tidak terdengar tanda-tanda dari Faiqus. Setibanya mereka di kamp sekitar pukul 15.00, salah seorang dari mereka memutuskan untuk menyusuri jalur ke puncak untuk mencari Faiqus. “Hingga pukul 18.00, setelah rekan yang menyusul kembali, Faiqus belum juga di kamp,”.

 

 

4. Melapor kehilangan pada pos perizinan

Seorang Pendaki Hilang di Gunung Arjuno, Ini Kronologi LengkapnyaDok.IDN Times/Istimewa

 

 


Lantaran tak kunjung kembali, atas saran pendaki lain, akhirnya mereka melapor kepada pos perizinan. “Mereka melapor tanggal 19 Desember pukul 15.00 WIB,” jawab Farid. Hingga Kamis (20/18), Faiqus belum juga ditemukan.    

Baca Juga: 5 Tips Naik Gunung Saat Musim Hujan, Mendaki Tetap Aman dan Nyaman

Topik:

  • Faiz Nashrillah

Berita Terkini Lainnya