Modus Tukar Uang, Gerombolan Bule Curi Uang di Toko Tom Liwafa

Uang yang diambil Rp3,4 juta

Surabaya, IDN Times - Enam orang bule diduga mencuri uang jutaan rupiah di Kasir toko Deliwafa milik Crazy Rich Surabaya, Tom Liwafa. Mereka beraksi dengan modus menukar uang. Kejadian ini pun viral di Media sosial, Selasa (21/2/2023). Dalam rekaman video itu, terlihat ada di sejumlah orang berwajah bule masuk ke dalam toko Deliwafa di Jalan Kedung Cowek Surabaya. Mereka terlihat berkeliling toko. Tak lama, potongan video memperlihatkan aktivitas di meja kasir. Terlihat bule-bule tersebut menukar uang dengan mengambil uang sendiri dari laci kasir. 

Pemilik Deliwafa, Tomli Wafa mengatakan, kejadian itu terjadi Selasa (21/2/2023) pukul 16.00 WIB. saat itu ada empat sampai enam orang berwajah bule datang ke tokonya, hendak menukar uang. 

"Jadi kasir merasa bingung, itu ternyata banyak banget mbak. Ketika kemarin ngecek itu banyak orangnya dan di mana-mana, itu WNA semua orangnya," ungkapnya .

Mereka menukar uang pecahan Rp100 ribuan dengan uang pecahan Rp50 ribuan. Namun, mereka justru mengambil sendiri uang dari laci. 

"Jumlah uang yang diambil Rp3,4 juta. Gak ada tukar apa-apa mbak," kata dia. 

Tom menyebut, karena tidak menguasai bahasa inggris, kasir tersebut merasa kebingungan. Mereka juga merasa seperti dihipnotis, mereka tak dapat mencegah aksi tersebut. 

"Jadi semacam menukarkan uang tapi uangnya diitung sendiri. Dia kan ngomongnya bahasa Inggris. Nah kan, kasir tidak menguasai bahasa Inggris, kemudian kasir merasa binggung kok uangnya diambil gitu mbak," terangnya. Ia pun melaporkan kejadian tersebut kepada Polrestabes Surabaya. 

Baca Juga: Namanya Masuk Konsorsium 303, Tom Liwafa Malah Jadikan Bahan Guyonan

Topik:

  • Faiz Nashrillah

Berita Terkini Lainnya