Raup 6.600 Suara di Pileg, Mantan Pedagang Kain Jabat Ketua DPRD

Ia juga pernah jadi guru ngaji

Bojonegoro, IDN Times - Imam Sholikin, terlihat sumringah, usai dirinya dilantik menjadi anggota DPRD Kabupaten Bojonegoro, bersama 50 anggota DPRD yang lainnya, Rabu (21/8), siang. Acara pelantikan sendiri berlangsung di Ruang Rapat Paripurna DPRD setempat. 

Pria yang dahulunya pernah menjajakan kain di sejumlah pasar tradisional di Kota Ledre (sebutan lain dari Kabupaten Bojonegoro) itu meraup suara terbanyak dibandingkan dengan koleganya sesama politikus saat bertarung di Pileg 17 April 2019, lalu. "Alhamdulillah saya memperoleh suara tertingi dibandingkan teman-teman lainnya," katanya.

1. Sah Jadi Ketua DPRD Kabupaten Bojonegoro

Raup 6.600 Suara di Pileg, Mantan Pedagang Kain Jabat Ketua DPRDIDN Times/ Imron

Karena perolehan suara terbanyak, yakni 6.600 jiwa di Dapil asalnya, politikus yang diusung Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) ini juga dipastikan bakal menjabat sebagai Ketua DPRD, masa bakti 2019-2024 mendatang.

Namun, sebelum kiprahnya sebagai ketua DPRD ia jalani terlebih dahulu dirinya dan sejumlah anggota DPRD yang baru saja dilantik bakal berkonsentrasi merancang peraturan tata tertib DPRD. "Untuk awal-awal ini tentunya kita akan membentuk, alat kelengkapan dewan," jelasnya.

2. Pernah menjadi guru ngaji

Raup 6.600 Suara di Pileg, Mantan Pedagang Kain Jabat Ketua DPRDIDN Times/ Imron

Imam Sholikin tidak kali ini saja ia terpilih menjadi anggota DPRD Kabupaten Bojonegoro, di periode sebelumnya ia juga pernah menjabat sebagai ketua Fraksi PKB dan masuk dalam keanggotaan di Komisi B DPRD Bojonegoro.

Sebelum dirinya menambatkan pilihannya menjadi politikus, pria yang biasa disapa Imam ini juga pernah menjadi guru ngaji di luar daerah. Lantaran orangtua memintanya pulang, ia pun akhirnya kembali ke Bojonegoro.

Baca Juga: Tak Kunjung Diperbaiki, Warga "Hias" Jalan Madiun-Bojonegoro

3. Janji majukan Bojonegoro

Raup 6.600 Suara di Pileg, Mantan Pedagang Kain Jabat Ketua DPRDIDN Times/ Imron

Imam kemudian berdagang kain dan baju di pasar. Usaha yang ia rintis kemudian ditinggalkan dan memilih menjadi anggota dewan. Kini pria yang sudah pernah berkiprah dan mempunyai segudang  pengalaman di parlemen itu berjanji akan membawa Bojonegoro maju dan berkembang. "Sudah kita sampaikan diawal bahwa kita berkomitmen untuk memajukan Kabupaten ini," terangnya.

4. Awasi program Bupati Bojonegoro

Raup 6.600 Suara di Pileg, Mantan Pedagang Kain Jabat Ketua DPRDIDN Times/ Imron

Sejumlah program yang sebelumnya telah digembar-gemborkan oleh Bupati Bojonegro terpilih Ana Muawanah, pada saat kampanye menurut dia akan terus dikontrol.

"Tentunya hal yang paling kita soroti adalah soal janji bupati itu terus kita kontrol. Selain itu hubungan antara pihak eksekutif dengan yudikatif juga perlu ditingkatkan," jelasnya.

Baca Juga: Kekeringan, Polisi di Bojonegoro Salurkan Air Bersih ke Warga

Topik:

  • Faiz Nashrillah

Berita Terkini Lainnya