Puluhan Warga Bojonegoro Keracunan, Usai Santap Makanan di Hajatan 

Polisi ambil sampel makanan untuk diteliti

Bojonegoro, IDN Times - Puluhan warga Desa Sekaran, Kecamatan Kasiman, Kabupaten Bojonegoro terpaksa harus dilarikan ke Puskesmas setempat karena mengalami keracunan, Sabtu (28/5/2022) malam. Mereka diduga keracunan usai menyantap makanan di acara sunatan yang diselenggarakan oleh salah satu warga desa setempat.

1. Ada 98 orang yang menjadi korban keracunan

Puluhan Warga Bojonegoro Keracunan, Usai Santap Makanan di Hajatan Puluhan warga Bojonegoro keracunan usia menyantap makanan di acara hajatan. Dok Camat Kasiman

Usai menyantap makanan di rumah Pundi Widodo (36) pemilik hajatan tersebut, sebanyak 98 mengalami mual-mual hingga sakit perut. Warga yang mengalami gejala keracunan kemudian dibawa ke puskesmas mereka kemudian menjalani rawat inap.

"Iya ada 5 orang yang kita duga mengalami keracunan, mereka mengeluhkan sakit perut disertai mual dan juga muntah-muntah," kata Camat Kasiman, Basuki, saat dihubungi IDN Times, Minggu (29/5/2022).

Baca Juga: Tinggalkan Sandal, Pria Bojonegoro Hilang di Sungai Bengawan Solo

2. 5 diantaranya terpaksa harus dirawat inapAda 98 orang yang menjadi korban keracunan

Puluhan Warga Bojonegoro Keracunan, Usai Santap Makanan di Hajatan Puluhan warga Bojonegoro keracunan usia menyantap makanan di acara hajatan. Dok Camat Kasiman

Dari, lanjut Basuki, 98 orang itu lima diantaranya harus menjalani rawat inap di Puskesmas Kasiman. Sedangkan 89 orang lainnya hanya dilakukan rawat jalan di Puskesmas pembantu (Pustu) kecamatan setempat. Adapun 5 warga yang mengalami keracunan makanan cukup parah yakni, Muntiah Dwi Wahyuni (52), Samar (67), Rubiani (52), Harnik (43) dan Gita (24).

"Hanya 5 orang yang agak parah mas, dan untuk 89 orang lainnya hanya mengalami gejala keracunan ringan dan cukup di rawat di Pustu Sekaran," jelasnya.

3. Polisi ambil sampel makanan untuk diteliti

Puluhan Warga Bojonegoro Keracunan, Usai Santap Makanan di Hajatan Puluhan warga Bojonegoro keracunan usia menyantap makanan di acara hajatan. Dok Camat Kasiman

Saat ini, lanjut Basuki, makanan yang diduga menjadi penyebab puluhan warga keracunan tersebut telah dibawa oleh anggota Polsek Kasiman. Sampel makanan itu juga akan diuji di Laboratorium Forensik Polres Bojonegoro untuk didentifikasi makanan mana yg mengandung racun.

"Ada beberapa makanan sih mas yang sudah dibawa, diantaranya, nasi, mie kering, telur rebus, tumis kacang panjang, tempe basah, peyek teri, peyek kacang ijo, roti 1 bungkus. Untuk hasilnya nanti biar polisi yang menyampaikan," pungkasnya.

Baca Juga: Rusak Lagi, Jembatan Penghubung Tuban-Bojonegoro Ditutup

Imron Saputra Photo Community Writer Imron Saputra

-

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Zumrotul Abidin

Berita Terkini Lainnya