UTBK Hari Pertama di Unesa Diwarnai Drama Salah Kampus

Seorang peserta nyasar ke Uinsa

Surabaya, IDN Times - Pelaksanaan hari pertama Ujian Tulis Berbasis Komputer untuk Seleksi Bersama Masuk Perguruan Tinggi Negeri (UTBK SBMPTN) di Universitas Negeri Surabaya (Unesa) pada Senin (12/4/2021) diwarnai drama. Salah seorang peserta salah lokasi ujian dan terpaksa gagal ikut tes.

1. Peserta salah lokasi ujian ke Uinsa

UTBK Hari Pertama di Unesa Diwarnai Drama Salah KampusHari pertama pelaksanaan UTBK di Unesa, Senin (12/4/2021). Dok Humas Unesa

Ketua Satuan Admisi UTBK Unesa Dr. Sukarmin, M.Pd menceritakan, salah seorang peserta yang enggan disebutkan nama dan daerah asalnya ini sebenarnya terdaftar sebagai peserta UTBK sesi pertama yaitu pukul 06.51 WIB di Unesa kampus Lidah Wetan. Ternyata, peserta ini malah nyasar ke kampus Universitas Islam Negeri Sunan Ampel (Uinsa) yang jaraknya cukup jauh dari Unesa.

"Dia salah lokasi, dan sampai di Uinsa peserta ini kan menunggu, tapi tidak bertanya ke orang-orang sekitar, karena tidak melihat tanda-tanda ada ujian, dia bertanya ke petugas di situ (Uinsa) dan ternyata dia salah kampus dan lokasi ujiannya di Unesa Lidah Wetan,” ujar Sukarmin.

Lantaran jarak dari Uinsa ke Unesa Lidah Wetan cukup jauh, alhasil peserta tersebut pun terlambat dan terpaksa tidak bisa mengikuti ujian. Sesuai aturan, toleransi keterlambatan peserta UTBK yakni maksimal 30 menit setelah ujian dimulai. Lebih dari itu, peserta tidak diperbolehkan untuk mengikuti ujian.

“Mendengar perjalanannya yang panjang dan perjuangan peserta ini, kami terharu, tapi bagaimana lagi, ini sudah aturan dari pusat,” tuturnya.

Baca Juga: Peserta UTBK Unair Rapid Test di Tempat, 24 Orang Reaktif

2. Panitia sudah mengingatkan berkali-kali

UTBK Hari Pertama di Unesa Diwarnai Drama Salah KampusVinda Maya Setianingrum, Humas Unesa dalam acaraSosialisasi Penerimaan Mahasiswa Unesa dari Wuhan Rabu (12/2). IDN Times/Tarida Alif

Humas Unesa, Vinda Maya menambahkan bahwa peserta ini memang mendaftar untuk program studi di Uinsa. Namun, lokasi ujiannya adalah di Unesa lantaran Uinsa bukan pusat UTBK. Vinda juga meyakinkan bahwa pihaknya telah berkali-kali mengingatkan peserta agar memperhatikan lokasi dan sesi ujian.

"Di kartu tanda peserta UTBK tertulis dengan tanda merah himbauan untuk mengecek lokasi dan hadir lebih awal di lokasi ujian. Agar peserta bisa mengetahuinya dan bisa mengantisipasi keterlambatan dan salah lokasi," ungkapnya.

3. UTBK hari pertama di Unesa lancar

UTBK Hari Pertama di Unesa Diwarnai Drama Salah KampusHari pertama pelaksanaan UTBK di Unesa, Senin (12/4/2021). Dok Humas Unesa

Di luar drama salah kampus itu, pelaksanaan UTBK di Unesa berlangsung lancar. Sebanyak 1.100 peserta yang terbagi dalam dua sesi telah menyelesaikan ujian mereka dengan baik. Tak ada kendala dalam jalannya UTBK mulai dari listrik hingga koneksi internet. Para peserta pun telah mengikuti protokol kesehatan dengan baik.

"Semoga ke depan makin lancar, tidak ada yang terlambat, patuh prokes dan kita harapkan UTBK sukses, aman, dan kita tetap sehat,” tutup Sukarmin.

Baca Juga: UTBK Hari Pertama di Unej, Satu Peserta Terindikasi Positif COVID-19

Topik:

  • Faiz Nashrillah

Berita Terkini Lainnya