[UPDATE] Hari ke-18 PSBB, Angka COVID-19 Surabaya Hampir Sentuh 1.000

Kenaikan terus terjadi tiap hari

Surabaya, IDN Times - Saat ini angka pasien terkonfirmasi positif COVID-19 dari Kota Surabaya sudah hampir mencapai angka 1.000 orang. Pada Jumat (15/5), jumlah kasus positf COVID-19 di Surabaya adalah 945 orang setelah mendapatkan penambahan 24 orang dalam sehari.

Berdasarkan data Gugus Tugas Penanganan COVID-19 Jawa Timur, terdapat penambahan 5 orang sembuh di Kota Surabaya. Sehingga total telah ada 126 orang yang hasil tes swabnya terkonversi negatif. Di samping itu, ada 103 orang pasien positif COVID-19 yang meninggal dunia di Kota Surabaya.

Gubernur Jatim Khofifah Indar Parawansa menyampaikan, pihaknya terus memantau perkembangan kawasan Surabaya Raya yang tengah melakukan Pembatasan Sosial Berskala Besar. Jangan sampai PSBB tahap dua ini malah tidak melandaikan kurva.

"Kami setiap hari pukul 16.00 WIB selalu melakukan rapat virtual dengan para kepala daerah. Hari ini rapatnya dipimpin oleh Pak Sekda (Heru Tjahjono) sebagai Ketua PSBB," ujar Khofifah melalui konferensi pers virtual, Jumat (15/5).

Selain Surabaya, catatan kasus COVID-19 tertinggi kedua di Jatim berada di Kabupaten Sidoarjo, salah satu daerah yang termasuk dalam PSBB Surabaya Raya. Pada Jumat (15/5) jumlah pasien positif COVID-19 sudah mencapai 236 orang.

Sementara jika dijumlah secara keseluruhan, terdapat penambahan 64 kasus terkonfirmasi positif COVID-19 di Jatim. 300 orang telah sembuh dan 185 orang meninggal dunia. Sedangkan sisanya masih dirawat di rumah sakit sebanyak 886 orang, di rumah 429 orang, dan di gedung 119 orang.

Baca Juga: 9.773 Warga Surabaya Ikut Rapid Test, Ratusan Orang Reaktif

Topik:

  • Dida Tenola

Berita Terkini Lainnya