Tutupi TPA Benowo dari GBT, Pemkot akan Buat Lorong Pepohonan

Harapannya udara sekitar juga jadi lebih sejuk

Surabaya, IDN Times - Tempat Pembuangan Akhir (TPA) Benowo memang bukan pemandangan yang indah untuk dinikmati. Apalagi oleh tamu internasional yang akan berdatangan dalam gelaran Piala Dunia U-20 2021. Untuk itu Pemerintah Kota Surabaya akan membentuk lorong pohon sepanjang jalan masuk ke Stadion Gelora Bung Tomo untuk menutup pemandangan TPA Benowo.

1. Lorong pepohonan akan dibangun di jalan masuk Stadion GBT

Tutupi TPA Benowo dari GBT, Pemkot akan Buat Lorong PepohonanStadion Gelora Bung Tomo (GBT), Surabaya. IDN Times/Fitria Madia

Pelaksana Tugas (Plt) Kepala Dinas Kebersihan dan Ruang Terbuka Hijau (DKRTH), Anna Fajriatin menjelaskan, konsep lorong ini terpikirkan oleh Wali Kota Surabaya Tri Rismaharini. Risma yang memang menyukai pepohonan ingin memperkenalkan konsep tersebut di venue Piala Dunia U-20.

"Nanti sepanjang jalan dari JLLB (Jalur Lingkar Luar Barat) sampai di depan GBT itu akan ditanami pohon. Bentuknya seperti lorong yang memayungi mengguna jalan," ujar Anna saat dihubungi IDN Times, Selasa (11/8/2020).

2. Untuk menutupi pemandangan TPA Benowo

Tutupi TPA Benowo dari GBT, Pemkot akan Buat Lorong PepohonanStadion Gelora Bung Tomo dan TPA Benowo Dilihat dari Pondok Benowo Indah, Jumat (25/10/2019). IDN Times/Idfy

Salah satu fungsi dari pepohonan tersebut adalah untuk menghalangi pandangan pengguna jalan ke TPA Benowo. Sehingga ketika ada rombongan Piala Dunia U-20, mereka akan disuguhi pemandangan pepohonan alih-alih tumpukan sampah. Pepohonan tersebut juga diharapkan bisa meredam bau sampah yang ada di sekitarnya.

"Selain nanti akan ditutupi dengan membran, pohon-pohon itu juga menutupi," tuturnya.

3. Pohon yang ditanam kuat dengan cuaca panas

Tutupi TPA Benowo dari GBT, Pemkot akan Buat Lorong PepohonanStadion Gelora Bung Tomo (GBT), Surabaya. IDN Times/Fitria Madia

Pepohonan yang akan ditanam merupakan jenis pohon pelindung yang kuat akan cuaca terik. Anna mengatakan bahwa cuaca di sekitar GBT dan TPA Benowo sangat panas sehingga diperlukan pohon khusus yang kuat ditanam di medan seperti itu. Sehingga harapannya pepohonan tersebut juga bisa menyerap panas dan mengeluarkan hawa yang sejuk.

"Ketapang kencana, trembesi, flamboyan, jaranan juga. Pokoknya jenis pohon-pohon yang seperti itu nanti ditanamnya di selang seling," imbuhnya.

Baca Juga: Ini Jurus Risma Agar Gelora Bung Tomo Jadi Tuan Rumah Piala Dunia

4. Ditargetkan akhir Agustus selesai

Tutupi TPA Benowo dari GBT, Pemkot akan Buat Lorong PepohonanRenovasi Stadion Gelora Bung Tomo, Minggu (29/12). Dok Humas Pemkot Surabaya

Anna menargetkan pembuatan lorong pohon ini selesai pada akhir bulan Agustus 2020. Saat ini sudah ada 110 batang pohon yang sudah tertanam. Pada Jumat (14/7/2020), tambahan pohon yang sudah dipesan Anna akan tiba. Selain itu pihaknya juga menyiapkan tanaman bunga-bungaan di depan Stadion GBT.

"Yang kita tanam bertahap. Harapannya akhir bulan ini bisa tertanam dengan rapi," tutupnya.

Baca Juga: Resmi Gelar Piala Dunia U-20, Ini 4 Fakta Gelora Bung Tomo

Topik:

  • Faiz Nashrillah

Berita Terkini Lainnya