Tak Puas dengan Tabebuya, Surabaya Akan Miliki Sakura dan Jagaranda

Surabaya direncanakan jadi kota kupu-kupu nih

Surabaya, IDN Times - Surabaya mendadak viral beberapa pekan lalu berkat lanskap indah ribuan pohon tTabebuya. Nuansa romantis diciptakan dari bunga berwarna-warni berpadu dengan gerimis kala itu. Warga Surabaya pun banyak yang berswafoto berlatarkan pepohonan tabebuya. Rupanya, Surabaya tak puas dengan kindahan Tabebuya. Wali Kota Tri Rismaharini kini tengah menanam bunga jenis lain di sepanjang jalan Kota Surabaya.

1. Sakura dan Jagaranda tak kalah indah dari Tabebuya

Tak Puas dengan Tabebuya, Surabaya Akan Miliki Sakura dan Jagarandapixabay/AnnCarter

Risma mengatakan bahwa saat ini Dinas Kebersihan dan Ruang Terbuka Hijau tengah dalam proses menanam pohon berbunga lain yaitu bunga sakura dan jagaranda

"Ini kita tanam sakura betulan dan jagaranda. Nanti di beberapa tempat aku tanam. Nanti ungu semua warnanya," ungkap Risma saat ditemui di ruang kerjanya, Senin (10/12).

Baca Juga: Ingin Punya Pohon Tabebuya, Sakura ala Surabaya? Begini Caranya

2. Pohon sakura akan berbunga tahun depan

Tak Puas dengan Tabebuya, Surabaya Akan Miliki Sakura dan JagarandaInstagram/trirismaharini

Penanaman pohon sakura sebenarnya telah dilakukan pada tahun lalu. Namun membutuhkan waktu dua tahun hingga pohon-pohon tersebut berbunga. Sementara untuk tanaman jagaranda masih dalam tahap penanaman.

"Sudah banyak sakuranya tapi memang belum berbunga. Mudah-mudahan setahun lagi. Nanti aku ajak ngomong mereka biar berbunga," jelas Risma diikuti gelak tawa.

3. Agar terjadi diversifikasi tanaman di Surabaya

Tak Puas dengan Tabebuya, Surabaya Akan Miliki Sakura dan JagarandaIDN TImes/Reza Iqbal

Ia mengatakan bahwa penanaman berbagai macam pohon yang tersebar di penjuru kota dilakukan agar terjadi diversifikasi tanaman di Kota Surabaya. Sehingga kupu-kupu yang bermunculan juga berbagai macam jenis.

"Aku juga gak tahu ini kenapa gak keluar tahun ini padahal tahun lalu keluar banyak sekali. Jadi kalau bunga-bunga tertentu warnanya kuning, kadang oranye, ada juga ungu. Itu akan terjadi karena dia ulatnya beda-beda. Kalau satu jenis, ulatnya sejenis," jelas Risma.

4. Risma bercita-cita jadikan Surabaya kota kupu-kupu

Tak Puas dengan Tabebuya, Surabaya Akan Miliki Sakura dan JagarandaIDN TImes/Reza Iqbal

Upaya Risma untuk menanam berbagai macam pohon dalam jumlah banyak tak lepas dari salah satu obsesi Risma sebelum ia lengser yaitu menjadikan Surabaya menjadi kota kupu-kupu.

"Nanti suatu saat Surabaya akan jadi kota kupu-kupu karena kita tanami yang berbunga semua," tutur Risma menerawang.

Baca Juga: [EKSKLUSIF] Cerita Risma Soal Bunga Tabebuya, 'Sakura-nya' Surabaya

Topik:

  • Faiz Nashrillah

Berita Terkini Lainnya