Pengamanan Tahun Baru, Kapolrestabes Surabaya Lakukan Ini

Ada mobil baru juga, lho

Surabaya, IDN Times - Malam pergantian tahun tinggal menghitung hari. Jajaran Kepolisian Resor Kota Besar Surabaya mulai memanaskan mesin untuk melakukan pengamanan saat malam Tahun Baru di Kota Surabaya. Para aparat kepolisian pun memastikan kendaraan operasional yang mereka miliki siap memasikan keamanan dan ketertiban di masyarakat.

Baca Juga: Polrestabes Surabaya Ringkus Jambret Spesialis Boncengan Motor

1. Kendaraan operasional Polrestabes Surabaya diperiksa satu persatu

Pengamanan Tahun Baru, Kapolrestabes Surabaya Lakukan IniIDN Times/Fitria Madia

Pemeriksaan kendaraan operasional kepolisian dipimpin oleh Kapolrestabes Surabaya, Kombes Pol Rudi Setiawan. Pemeriksaan ini dilaksanakan di halaman Mapolrestabes Surabaya, Sabtu (29/12).

"Kami saksikan atau teman-teman ikuti bersama berdasarkan instruksi Bapak Kapolda Jatim, kami Polrestabes Surabaya dan jajaran lainnya menyiapkan diri berupa perlengkapan personel kegiatan dalam menghadapi atau mengamankan pergantian tahun 2019," ujar Rudi.

2. Memastikan tiap kendaraan dalam kondisi prima

Pengamanan Tahun Baru, Kapolrestabes Surabaya Lakukan IniIDN Times/Fitria Madia

Rudi pun memeriksa satu persatu kendaraan operasional mulai mobil patroli blok, mobil patroli dan pengawalan, mobil laka lantas, hingga mobil ambulans. Beberapa mobil diketahui Rudi berada dalam kondisi yang kurang baik seperti mobil patroli Polsek Rungkut yang sempat tidak menyala.

"Ini tolong diperbaiki, ya. Masak nanti didorong mobilnya? Coba contoh Gayungan ini bersih dan lancar," pesan Rudi mengingatkan petugasnya untuk segera memperbaiki mobil agar tidak terkendala saat melaksanakan tugas.

3. Memastikan peralatan tiap mobil telah siap

Pengamanan Tahun Baru, Kapolrestabes Surabaya Lakukan IniIDN Times/Fitria Madia

Selain memeriksa kesiapan mesin mobil, Rudi juga memastikan peralatan yang tersedia di masing-masing mobil sudah lengkap dan sesuai dengan tugasnya. Ia memeriksa salah satu mobil dari unit laka lantas dan mengecek kesiapan peralatan apabila terjadi korban saat laka lantas.

"Ini salah satu kegiatan yang dilakukan beberapa hari sebelum memastikan semua sarana yang kami miliki itu dalam keadaan baik dan siap mengamankan jalannya tahun baru 2019," jelas Rudi.

4. Terdapat mobil baru yang dapat mengangkut pengganggu kamtibmas

Pengamanan Tahun Baru, Kapolrestabes Surabaya Lakukan IniIDN Times/Fitria Madia

Dalam kesempatan itu, Rudi juga memperkenalkan mobil baru yang dimiliki Polrestabes Surabaya yaitu mobil patroli blok dari unit sabhara. Mobil ini untuk pengaman dapat mengangkut tahanan.

"Ini salah satu bentuk modernisasi peralatan khusus maupun yang umum. Kendaraan yang terbaru patroli ini sudah didesain bisa membawa tahanan atau orang yang mengganggu kamtibmas. Kursinya ini dari fiber," tutur Rudi sembari menjajal mobil tersebut.

5. Dilengkapi peralatan mencegah kemacetan dan balap liar

Pengamanan Tahun Baru, Kapolrestabes Surabaya Lakukan IniIDN Times/Fitria Madia

Peralatan utama yang akan digunakan saat pengamanan Tahun Baru salah satunya adalah mobil public adress dari unit lalu lintas. Mobil ini dilengkapi dengan rambu-rambu yang dibutuhkan saat pengalihan jalur agar tidak terjadi kepadatan di suatu titik. Selain itu ada pula ranjau yang digunakan untuk melumpuhkan para pengandara balap liar.

"Tadi ada rute block yang digunakan untuk mencegah kendaraan lewat seperti yang kebut-kebutan," jelasnya.

Baca Juga: Jelang Natal, Kapolrestabes Surabaya Keliling Gereja Pantau Keamanan

Topik:

  • Edwin Fajerial

Berita Terkini Lainnya