- News
- Jatim
Pemkot Pasang Markah Jalan Raya Gubeng Agar Laik Dilintasi

Surabaya, IDN Times - Jalan Raya Gubeng telah nampak seperti semula. Selain aspal yang rampung digelar, Dinas Perhubungan Kota Surabaya juga memasang markah jalan. Pemasangan markah dilakukan agar Jalan Raya Gubeng dapat segera dianggap layak untuk kembali dilalui masyarakat.
1. Memasang markah demi kelayalan jalan dan keselamatan pengendara

Kepala Dishub Kota Surabaya, Irvan Wahyu Drajat menjelaskan bahwa pihaknya sedang memilihkan fungsi Jalan Raya Gubeng seperti semula yaitu dengan memberikan markah jalan. Tak hanya itu, jalan ini juga akan segera dilengkapi dengan rambu-rambu lalu lintas dan Penerangan Jalan Umum (PJU).
"Tentang kelayakan jalan atau keselamatan jalan bersama dengan Dinas PU secara paralel kita melakukan pengaspalan, pemasangan box culvert, pemasangan pembatas, juga nanti pasang rambu-rambu dan markah, dan juga PJU-PJU di sini. Jadi diharapkan jalan ini secara kelaikan bisa dipertahankan," ujar Irvan saat ditemui di lokasi, Kamis (27/12).
2. Markah dan rambu wajib ada di jalan raya

Irvan mengatakan bahwa jalan utuh beraspal saja tak cukup untuk dianggap layak dilintasi masyarakat dalam jumlah besar. Ornamen-ornamen seperti markah dan rambu lalu lintas wajib ada pada jalan besar tersebut.
"Kalau uji cobanya nanti urusan PU. Kalau dari Dishub pokoknya rambu markah terpenuhi," ungkapnya.
3. Dibukanya jalan tunggu hasil rapat BBPJN

Irvan pun belum dapat memperkirakan kapan Jalan Raya Gubeng dapat kembali pada fungsinya dengan normal. Ia berharap pemulihan jalan ini dianggap layak oleh Tim Komite Keselamatan Jalan agar dapat segera dibuka.
"Nanti tunggu rapat di Balai Besar Pembangunan Jalan VIII. Tim Komite Keselamatan Jalan nanti yang akan menilai apakah layak dibuka. Minimal yang timur ini bisa dimanfaatkan," terang Irvan.
Baca Juga: Kasus Jalan Gubeng Ambles, Polisi Sudah Kantongi Nama Tersangka
4. Terdapat beberapa faktor kelayakan

Ia menambahkan, selain markah dan rambu, terdapat faktor-faktor lain yang dijadikan indikator kelayakan Jalan Raya Gubeng. Ia pun berharap faktor-faktor ini dapat terpenuhi dengan baik.
"Secara teknis jalan ini pembebanannya memenuhi syarat, kemudian rambu, markah, batas pendukung, PJU, dan sebagainya. Untuk pembebanan nanti lihat uji cobanya," tugur Irvan.
Baca Juga: Kapolda Sebut Pemberi Izin Proyek Jalan Raya Gubeng Terduga Tersangka
Topic:
Berita Terkini Lainnya
TRENDING
- Viral Arisan Bodong di Surabaya, Pelaku Bawa Kabur Uang Korban Rp7 M
- Densus 88 Tangkap Seorang Terduga Teroris di Kota Malang
- Puluhan Ekor Sapi dan Kambing di Kediri Dinyatakan Suspect PMK
- Srimulat: Hil Yang Mustahal Sukses Mengocok Perut Arek Malang
- Polda Selidiki Dugaan Arisan Bodong, 5 Saksi Diperiksa
- Kebangetan! Kabel Lampu Hias di Surabaya Dicuri
- Ngakak, hingga Haru, Keseruan Nonton Film Srimulat di Surabaya
- Korban Sebut Pelaku Investasi Bodong Berkedok Arisan adalah Selebgram
- Ditpolairud Selamatkan 2 Nelayan Tenggelam, 1 Masih Hilang
- Paspor Salah Tahun, Satu Jemaah di Tulungagung Batal Haji Tahun Ini