700 Orang Bantu Pencarian Korban Erupsi Gunung Semeru

Petugas berasal dari berbagai daerah untuk bantu Lumajang

Lumajang, IDN Times - Proses pencarian dan penyelamatan para korban erupsi Gunung Semeru memerlukan ratusan personel. Gubernur Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa meminta kabupaten-kota yang ada di sekitar Kabupaten Lumajang untuk membantu evakuasi. Setidaknya, 700 petugas penyelamatan dikerahkan pada Minggu (5/12/2021).

1. Mitigasi dan evakuasi bencana harus dilakukan bersama-sama

700 Orang Bantu Pencarian Korban Erupsi Gunung SemeruGubernur Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa bersama Bupati Lumajang, Thoriqul Haq dan TNI/Polri di lokasi pemukiman warga korban erupsi Gunung Semeru. Dok. Humas Pemprov Jatim.

Khofifah menuturkan bahwa mitigasi bencana gunung berapi harus dilakukan oleh seluruh pihak. Informasi mendetail mengenai potensi sebaiknya disampaikan oleh Pusat Vulkanologi dan Mitigasi Bencana Geologi (PVMBG). Dalam kasus erupsi Gunung Semeru ini, Khofifah menilai bahwa berbagai pihak di Kabupaten Lumajang sudah bisa bekerja sama dalam proses evakuasi.

"Saya melihat Polres Lumajang sudah memberikan opsi jalur-jalur yang bisa dilintasi ketika ada jembatan putus. Pada titik-titik tertentu juga gardu-gardu yang disiapkan untuk direaktivasi 82 itu di titik-titik mana, PLN sudah menyiapkan. Saya rasa apa yang bisa diakses informasi sedetail mungkin secepat mungkin supaya aspek penyelamatan jiwa dan masyarakat bisa kita maksimalkan," ujarnya saat meninjau lokasi terdampak erupsi Gunung Semeru, Minggu (5/12/2021).

Baca Juga: Tak Terdampak Erupsi Semeru, Wisata Bromo Tetap Buka

2. Libatkan daerah sekitar Lumajang untuk turut menyelamatkan korban

700 Orang Bantu Pencarian Korban Erupsi Gunung SemeruGubernur Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa bersama Bupati Lumajang, Thoriqul Haq dan TNI/Polri di lokasi pemukiman warga korban erupsi Gunung Semeru. Dok. Humas Pemprov Jatim.

Tak hanya Forkopimda Kabupaten Lumajang, Khofifah juga meminta kabupaten dan kota di sekitarnya untuk membantu proses penyelamatan korban. Saat ini, Kabupaten Malang dan Kabupaten Jember sudah mengirimkan pasukannya ke Lumajang untuk mempercepat evakuasi.

"Bupati Malang sudah kirim tim. Koordinator tim di lapangan saya juga sudah mengomunikasikan. Jadi antara Pak Bupati Lumajang dengan Bupati Malang dan terdekat, Jember juga sudah kirim ada Tagana kemudian mereka juga kirim TRC," ungkapnya.

3. 700 personel diterjunkan dalam pencarian dan penyelamatan korban

700 Orang Bantu Pencarian Korban Erupsi Gunung SemeruGubernur Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa bersama Bupati Lumajang, Thoriqul Haq dan TNI/Polri di lokasi pemukiman warga korban erupsi Gunung Semeru. Dok. Humas Pemprov Jatim.

Di kesempatan yang sama, Dandim 0821 Lumajang Letkol Inf. Andi Andriyanto Wibowo mengatakan bahwa pada apel pagi penyelamatan, Minggu (5/12/2021), terdapat sekitar 700 orang peserta apel. Mereka tak hanya berasal dari Lumajang namun juga daerah-daerah lain seperti Jember, Probolinggo, dan Surabaya.

"Pagi tadi kami apelkan seluruh unsur di Kabupaten Lumajang maupun dari kabupaten lain yang dibantu Bu Gubernur baik Jember, Probolinggo. Kami apel kurang lebih 700 lebih personel," jelasnya.

4. Fokus personel di pencarian dan penyelamatan

700 Orang Bantu Pencarian Korban Erupsi Gunung SemeruGubernur Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa bersama Bupati Lumajang, Thoriqul Haq dan TNI/Polri di lokasi pemukiman warga korban erupsi Gunung Semeru. Dok. Humas Pemprov Jatim.

Pada hari ini, Andi meminta seluruh personel untuk fokus dalam mencari dan menyelamatkan para korban. Beberapa titik jadi fokus utama pencarian seperti Curah Kobokan dan Bondeli. Di titik-titik tersebut, pihaknya sudah mengantongi nama-nama korban hilang sehingga para penyelamat bisa fokus mencari.

"Semaksimal mungkin kami berupaya mencari dengan alat yang ada, beco dan loader, dengan personel gabungan tetap hari ini kita maksimalkan termasuk besok sampai tuntas," tandasnya.

Baca Juga: Curah Hujan Tinggi Diduga Picu Lenturnya Dinding Lava Semeru 

Topik:

  • Zumrotul Abidin

Berita Terkini Lainnya