Puluhan Warga di Tulungagung Terserang Chikungunya

Rasakan nyeri di seluruh persendian tulang

Tulungagung, IDN Times - Puluhan warga di Desa Pinggirsari, Kecamatan Ngantru, Kabupaten Tulungagung terserang penyakit Chikungunya. Total terdapat 31 warga mengalami lumpuh mendadak dan merasakan nyeri pada seluruh bagian persendian tulang, terutama kaki dan tangan. Akibatnya mereka hanya bisa duduk atau berbaring saja, dan tidak bisa melakukan aktivitas sehari-hari.

1. Rasakan demam dan nyeri di bagian persendian

Puluhan Warga di Tulungagung Terserang ChikungunyaPetugas Kesehatan mendata warga yang terserang Chikungunya. Bramanta Pamungkas

Imam Khudori (55) salah seorang warga yang terserang Chikungunya ini mengaku merasa demam dan sakit nyeri pada persendian tulang. Setelah beberapa hari kemudian rasa nyeri tersebut perlahan menghilang. Dua orang cucunya yang masih kecil juga ikut terserang penyakit ini. "Namun secara bergantian pertama saya dulu, setelah sembuh cucu saya yang terkena," ujarnya, Kamis (14/05).

2. Disebabkan gigitan nyamuk Aedes aegypti atau Aedes albopictus

Puluhan Warga di Tulungagung Terserang ChikungunyaTim kesehatan memeriksa jentik di kamar mandi warga. IDN Times/ Bramanta Pamungkas

Penyakit ini biasa muncul pada musim pancaroba seperti saat ini. Chikungunya merupakan penyakit yang disebabkan oleh virus dan menyerang manusia melalui gigitan nyamuk Aedes aegypti atau Aedes albopictus. Kedua jenis nyamuk tersebut adalah jenis nyamuk yang sama dan menyebabkan demam berdarah. Dari hasil pemantauan tim kesehatan, mereka menemukan banyaknya jentik nyamuk terutama di kamar mandi. "Tadi diperiksa juga kamar mandi saya dan memang banyak jentiknya," imbuhnya.

3. Imbau warga banyak beristirahat 

Puluhan Warga di Tulungagung Terserang Chikungunyahalodoc.com/kesehatan/chikungunya

Sementara itu Kasi Pencegahan dan Pengendalian Penyakit Dinas Kesehatan Kabupaten Tulungagung, Didik Eka menjelaskan penyebaran chikungunya tidak bisa secara langsung dari orang ke orang karena virus ini menyebar melalui gigitan nyamuk. Virus chikungunya tidak bisa disembuhkan dengan pengobatan khusus. "Bagi yang terkena penyakit ini kita anjurkan untuk banyak beristirahat," tuturnya.

4. Dinas Kesehatan akan lakukan foging

Puluhan Warga di Tulungagung Terserang ChikungunyaTim kesehatan memeriksa jentik nyamuk di kamar mandi warga, IDN Times/ Bramanta Pamungkas

Pihak Dinas Kesehatan sendiri akan melakukan foging dan pemberantasan sarang nyamuk, untuk memutus rantai penyebaran penyakit chikungunya ini. Mereka juga mengimbau kepada masyarakat untuk selalu memperhatikan kebersihan lingkungan sekitar, terutama di daerah yang banyak genangan air. "Satu satunya cara pencegahan dengan pemberantasan sarang nyamuk dan jangan lupa untuk selalu menutup, mengubur dan menguras," pungkasnya.

Baca Juga: 10 Gejala Chikungunya yang Sering Terlewatkan, Segeralah Ditangani!

Bramanta Pamungkas Photo Verified Writer Bramanta Pamungkas

peternak huruf

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Faiz Nashrillah

Berita Terkini Lainnya