Kapolres Gresik: Siswa Persekusi Guru Sudah Minta Maaf

Polisi akan lakukan pembinaan

Gresik, IDN Times - Kepala Kepolisian Resort (Polres) Gresik, AKBP Wahyu Sri Bintoro, memastikan siswa SMP swasta yang melawan gurunya di Wringinanom, Gresik, sudah berdamai. Dia menyampaikan pihaknya melalui Polsek Wringinanom bersama Dinas Pendidikan (Dispendik) Gresik telah menggelar mediasi.

"Mediasi sudah dilakukan," kata AKBP Wahyu Sri Bintoro, ketika dihubungi oleh IDN Times Jatim, Minggu (10/2).

Baca Juga: Siswa Persekusi Guru di Gresik, KPAI Ingin Evaluasi dan Pembinaan 

1. Guru dan siswa dimediasi di Mapolsek Wringinanom

Kapolres Gresik: Siswa Persekusi Guru Sudah Minta MaafIDN Times/Ardiansyah Fajar

Wahyu mengatakan, dalam mediasi itu hadir siswa kelas 9 berinisial AA (15) dan guru mata pelajaran IPS, Nurkalim. Selain itu, mediasi itu juga disaksikan oleh Perlindungan Perempuan Anak Jatim, Kementerian Sosial dan Yayasan PGRI.

"Mediasi dilakukan di Mapolsek Wringinanom, Gresik, pukul 09.00-15.30 WIB," ujarnya saat dikonfirmasi, Minggu (10/2).

2. Siswa sudah minta maaf

Kapolres Gresik: Siswa Persekusi Guru Sudah Minta MaafIlustrasi penganiayaan. (IDN Times/Sukma Shakti)

Wahyu menyampaikan, jika semua pihak sepakat untuk damai. Dia mengatakan sang guru tidak menuntut apapun kepada siswanya. "Siswa juga minta maaf disaksikan semua yang hadir. Siswa tidak dituntut karena memang masih di bawah umur dan akan ujian nasional (Unas)," jelasnya.

3. Tetap lakukan edukasi hukum

Kapolres Gresik: Siswa Persekusi Guru Sudah Minta MaafIDN Times/Sukma Sakti

Meski sudah menyesali perbuatannya, polisi tetap berencana akan membina AA. Dia akan mendatangi sekolah siswa tersebut.

 "Besok (Senin), kami akan lakukan edukasi hukum kepada yang bersangkutan," terangnya.

4. Kejadian itu terjadi pada 2 Februari 2019

Kapolres Gresik: Siswa Persekusi Guru Sudah Minta MaafIDN Times/Ardiansyah Fajar

Wahyu menjelaskan kalau kejadian itu sudah satu pekan lalu, tepatnya pada 2 Februari 2019. Namun, baru viral pada 9 Februari 2019, karena videonya diunggah di media sosial.

"Tapi semua sudah selesai, gurunya tidak mau membuat laporan ke polisi," jelas perwira dengan dua melati emas ini.

Baca Juga: Viral! Siswa Persekusi Guru di Gresik, Polisi: Kami Lakukan Pembinaan

Topik:

  • Edwin Fajerial

Berita Terkini Lainnya