Gus Amik, Ketua Tim Pemenangan MAJU Meninggal Dunia

Mantan wakil bupati Magetan ini jatuh sakit

Surabaya, IDN Times - Ketua Tim Pemenangan Pasangan Calon (Paslon) Pilkada Surabaya, Machfud Arifin-Mujiaman (MAJU) Miratul Mukminin atau yang akrab disapa Gus Amik meninggal dunia, Minggu malam (13/12/2020). Wafatnya Pengasuh Pondok Pesantren (Ponpes) Sabilil Mutaqien (PSM) Takeran, Magetan ini dibenarkan oleh Direktur Komunikasi dan Media MAJU, Imam Syafii.

"Iya, jam 19.30 WIB di Rumah Sakit Mitra Keluarga Darmo Satelit (Surabaya)," ujarnya.

Politikus Partai Nasdem ini tidak mengetahui detail penyebab meninggalnya mantan Wakil Bupati Magetan tersebut. Sepengetahuannya, Gus Amik jatuh sakit hingga harus dirawat di rumah sakit jelang hari pencoblosan Pilkada serentak, 9 Desember 2020.

"Saya gak tahu jelas, tapi beberapa hari jelang tanggal 9, menjelang coblosan, beliau masuk ICU rumah sakit," kata Imam.

"Kita gak tahu sakit apa, karena waktu itu kita konsentrasi ke tanggal 9 (hari pemungutan suara). Jadi gak tanya soal itu (sakitnya)," lanjut mantan wartawan tersebut.

Anggota Komisi A DPRD Kota Surabaya ini menyampaikan bahwa jenazah Gus Amik langsung dibawa ke PSM Takeran Magetan malam ini. Rencananya koordinator Jaringan Kiai Santri Nasional (JKSN) pada Pemilu 2019 itu akan dimakamkan di sana.

"Besok malam pak MA (Machfud) adakan tahlilan di rumahnya di WR Supratman (Surabaya)," pungkas Imam.

Baca Juga: Machfud Arifin dan Partai Pengusung Tunjuk Gus Amik Jadi Ketua Timses

Topik:

  • Dida Tenola

Berita Terkini Lainnya