Dicari 15 Jam, Bocah 5 Tahun di Surabaya Ditemukan Meninggal di Parit

Tercebur saat ibunya beli pulsa

Surabaya, IDN Times - Semalam suntuk tim gabungan yang terdiri dari polisi, TNI, Basarnas, BPB Linmas hingga Dinas Pemadam Kebakaran Surabaya membongkar parit di Jalan Tambak Mayor Utara, Asemrowo. Mereka mencari anak berinisial N (5) yang terseret arus air, Sabtu malam (4/4), sekitar pukul 19.30 WIB.

1. Pencarian libatkan tiga mobil pemadam kebakaran

Dicari 15 Jam, Bocah 5 Tahun di Surabaya Ditemukan Meninggal di ParitPetugas mengevakuasi jenazah bocah yang tercebur parit. IDN Times/Dok.Istimewa

Berjalan selama 15 jam, pencarian itu akhirnya membuahkan hasil. Minggu (5/4), sekitar pukul 13.00 WIB, bocah malang itu berhasil ditemukan. Sayangnya, dia ditemukan dalam kondisi tak bernyawa.

Petugas terpaksa membongkar penutup parit yang terbuat dari beton untuk mengevakuasi jenazah korban. Tak hanya itu, tiga mobil pemadam kebakaran dikerahkan untuk menyedot air di dalam parit.

"Alhamdulillah sudah ditemukan. Jasadnya muncul ke permukaan setelah pencarian 15 jam. Jasadnya tersangkut (di saluran air),” ujar Kapolsek Asemrowo AKP Hari Kurniawan.

2. Bermula saat korban diajak ibunya beli pulsa

Dicari 15 Jam, Bocah 5 Tahun di Surabaya Ditemukan Meninggal di ParitIlustrasi (IDN Times/Mia Amalia)

Berdasarkan informasi yang dihimpun IDN Times, kejadian bermula saat korban diajak oleh ibunya, berinisial R (28) membeli pulsa di konter handphone kawasan Jalan Tambak Mayor Utara. Tanpa sepengetahuan sang ibu, korban duduk di dekat saluran air, tak jauh dari konter.

Setelah pulsa internetnya terisi, ibu korban masih sibuk dengan ponselnya. Dia sempat menerima telepon dari seseorang. Dirinya baru sadar, ketika anaknya itu ketahuan warga tercebur ke dalam saluran air.

"Malam itu hujan deras selama dua jam lebih, aliran air di saluran tersebut mengalir deras. Karena arus yang cukup deras, diduga korban terseret," kata Hari.

Baca Juga: Main di Sungai Pompa Kalisari, Anak 7 Tahun Tewas Tenggelam

3. Warga dan petugas gabungan lakukan pencarian

Dicari 15 Jam, Bocah 5 Tahun di Surabaya Ditemukan Meninggal di ParitIlustrasi jenazah. IDN Times/Mia Amalia

Mengetahui anaknya tercebur, R berteriak minta bala bantuan. Warga sekitar spontan keluar, tak lupa menghubungi Polsek Asemrowo. Polisi pun segera meminta bantuan kepada tim BPB-Linmas, Dinas PU Kota Surabaya, dan Basarnas serta Damkar Kota Surabaya untuk melakukan pencarian.

Pencarian pada malam hari sempat terhambat. Pasalnya hujan turun deras semalaman. Sampai akhirnya korban ditemukan siang ini dalam kondisi meninggal dunia. Usai evakuasi, jenazahnya langsung dibawa ke RSUD dr. Soetomo, Surabaya.

“Sudah dibawa ke RSU dr. Soetomo langsung pakai ambulans Dengan didampingi pihak keluarganya,” ucap Hari.

Baca Juga: Tenggelam di Bojonegoro, Suni Ditemukan Tewas Mengapung di Lamongan

Topik:

  • Dida Tenola

Berita Terkini Lainnya