Menkopolhukam: Kerawanan Pilkada 2024 di Papua Barat Daya

Kerawanan di Jawa Timur disebut rendah

Malang, IDN Times - Menteri Koordinator (Menko) Politik, Hukum, dan Hak Asasi Manusia (Polhukam) Republik Indonesia (RI), Hadi Tjahjanto mengatakn jika pemerintah pusat melihat Provinsi Papua Barat Daya sebagai wilayah yang rawan saat Pilakda 2024. Hal ini ia katakan usai mengisi kuliah umum di Universitas Merdeka (Unmer) Malang pada Kamis (26/9/2024). 

1. Papua Barat terus dipantau pemerintah

Menkopolhukam: Kerawanan Pilkada 2024 di Papua Barat DayaMenkopolhukam RI, Hadi Tjahjanto saat memberi kuliah umum di Unmer Malang. (IDN Times/Rizal Adhi Pratama)

Menurut Hadi, pada pemilu edisi sebelum-sebelumnya, wilayah ini memiliki track record polarisasi yang mengkhawatirkan. Sehingga diperlukan adanya perhatian khusus dan pengamanan lebih.

"Memang kami pantau kerawanan yang jadi perhatian kami adalah Papua Barat Daya, itu sudah kami mitgasi dan antisipasi, saat ini berjalan normal. Tetapi kami pantau terus," terangnya.

Oleh karena itu, Hadi mengajak para Pasangan Calon (Paslon) Kepala Daerah di Provinsi Papua Barat Daya agar menciptakan pemilu damai. Setiap paslon harus mengkoordinasi pendukungnya agar berkampanye secara sehat.

2. Menkopolhukam RI memprediksi politik sara, hoaks, dan buzzer masih akan ada di Pilkada 2024

Menkopolhukam: Kerawanan Pilkada 2024 di Papua Barat DayaMenkopolhukam RI, Hadi Tjahjanto saat memberi kuliah umum di Unmer Malang. (IDN Times/Rizal Adhi Pratama)

Hadi juga menyampaikan jika pada Pilkada 2024 masih akan ditemukan sara, hoaks, dan buzzer. Ia mengatakan jika Pilkada 2024 memang dilakukan serentak untuk pertama kali, sehingga tantangan pasti ada, tapi ia memastikan mereka telah melakukan kesiapan dan mitigasi untuk potensi kerawanan selama Pilkada 2024.

"Memang itu tidak bisa dihindari tetapi bisa kami mitigasi, terpenting semuanya dimasukkan ke dalam koridor dan yang paling utama supaya persatuan serta kesatuan bangsa tetap utama. Kami menjaga Indonesia dengan semangat persatuan dan kesatuan pada satu keragaman," tegasnya.

"Kami komitmen menjaga, saat rapat koordinasi persiapan termasuk saya pimpin untuk sentra gakkumdu, ini saya selalu tekankan," sambungnya.

3. Menkopolhukam RI menilai kerawanan di Jawa Timur tergolong rendah

Menkopolhukam: Kerawanan Pilkada 2024 di Papua Barat DayaMenkopolhukam RI, Hadi Tjahjanto. (IDN Times/Rizal Adhi Pratama)

Lebih lanjut saat disinggung kerawanan Pilkada 2024 di Jawa Timur, Hadi menyampaikan jika berdasarkan laporan Bawaslu RI, kerawanan di Jawa Timur tergolong rendah. Dan pada hari kedua masa kampanye saat ini, ia belum melihat adanya polarisasi yang mengkhawatirkan.

"Kalau saya ikuti sejak kemarin masih berjalan seusai dengan keinginan bersama saat saya memimpin rapat koordinasi persiapan pilkada serentak se-Indonesia, ini masih masuk di dalam koridor. Mudah-mudah itu terus berjalan baik sampai 27 November 2024," pungkasnya.

Rizal Adhi Pratama Photo Community Writer Rizal Adhi Pratama

Menulis adalah pekerjaan merajut keabadian. Karena dengan menulis, kita meninggalkan jejak-jejak yang menghiasi waktu. Tulisan dan waktu, keduanya saling tarik-menarik menciptakan sejarah.

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Faiz Nashrillah

Berita Terkini Lainnya