Bentangkan Poster Saat Jokowi Melintas, Pria Ini Ditangkap Polisi

Poster dibentangkan saat jokowi hendak ziarah

Blitar, IDN Times - Seorang pria di Blitar diringkus polisi setelah membentangkan poster kala Presiden Joko Widodo melintas. Aksi tersebut dilakukan saat Jokowi meninggalkan lokasi vaksinasi di Pusat Informasi Pariwisata dan Perdagangan (PIPP) menuju makam Bung Karno untuk berziarah. Dengan mengenakan topi dan masker, pria tersebut langsung mengangkat poster bertuliskan "Pak Jokowi Bantu Peternak Beli Jagung dengan Harga Wajar".

1. Aksi berlangsung singkat saat Jokowi menuju makam bung karno

Bentangkan Poster Saat Jokowi Melintas, Pria Ini Ditangkap PolisiScrenshoot pria membentangkan poster saat Jokowi melintas di Blitar. IDN Times/ istimewa

Aksi tersbeut berlangsung singkat. Pria yang belum diketahui identitasnya ini memanfaatkan momentum saat Jokowi membuka kaca mobil dan melambaikan tangan ke warga yang berada di pinggir jalan. Saat melintas, pria ini langsung membentangkan poster yang telah disiapkan. Kabagops Polres Blitar Kota, Kompol Hari Sutrisno yang melihat kejadian tersebut langsung mendatangi pria ini dan membawanya ke mobil polisi.

2. Kejadian terekam kamera tukang becak

Bentangkan Poster Saat Jokowi Melintas, Pria Ini Ditangkap PolisiPria pembawa poster saat diamankan polisi. IDN Times/ istimewa

Peristiwa tersebut sempat terekam kamera handphone milik seorang tukang becak bernama Bambang Suyanto. Bambang mengaku tidak sengaja sedang mendokumentasikan kedatangan Jokowi ke Blitar, dan peristiwa tersebut terjadi begitu cepat. Video rekaman tersebut lantas diunggah oleh Bambang ke Medsos dan menjadi viral.

"Sekarang video saya diminta teman-teman untuk dokumentasi," tuturnya.

Baca Juga: Jokowi Tinjau Vaksinasi dan Nyekar ke Makam Bung Karno di Blitar

3. Belum ada keterangan resmi dari polisi soal penangkapan ini

Bentangkan Poster Saat Jokowi Melintas, Pria Ini Ditangkap PolisiScrenshoot pria membentangkan poster saat Jokowi melintas di Blitar. IDN Times/ istimewa

Sementara itu, seorang tukang becak lain bernama Kukuh Widiono mengaku dialah yang menangkap pria pembawa poster ini. Saat kejadian, pria tersebut berada di samping Kukuh. Saat polisi mendekat, Kukuh dengan sigap langsung mengamankan pria ini. Kukuh juga mengaku diberi pesan khusus untuk ikut mengamankan lokasi.

"Tadi dipesan polisi kalau ada yang membawa tulisan provokasi untuk langsung ditangkap," akunya.

Sementara itu hingga saat ini belum ada keterangan resmi dari pihak Polres Blitar Kota, terkait aksi penangkapan tersebut. Identitas pria yang membawa poster juga masih belum diketahui.

Baca Juga: Pantau Vaksinasi di Pesantren, Jokowi Sapa Para Santri 

Topik:

  • Faiz Nashrillah

Berita Terkini Lainnya