Menikahi Saudara Sendiri Bisa Sebabkan 11 Mutasi Ini ke Keturunanmu

Kamu bisa jadi tidak rugi, tapi anakmu yang merasakannya

Incest adalah sebuah hubungan terlarang, yaitu melakukan hubungan seks dengan keluarga kandung yang masih minimal satu sepupu. Bukan tanpa alasan masyarakat melarangnya. Ada dampak negatif dalam masalah kesehatan yang diberikan dari hubungan itu kepada anak yang dilahirkan. 

Kasus incest susah diteliti dikarenakan sedikitnya laporan yang diberikan. Menurut laporan jurnal berjudul "Case of sibling incest resulting in pregnancy" beberapa faktor yang menyebabkan hubungan terlarang ini adalah keluarga yang retak, edukasi rendah hingga kondisi sosio-kultural yang memang mendukung incest.

Hubungan incest menyebabkan adanya mutasi genetis pada anak yang dilahirkan, menyebabkan terlahir tidak normal. Berikut adalah beberapa kondisi mutasi yang bisa terjadi, dilansir dari tanker.com.

1. Dagu memanjang

Menikahi Saudara Sendiri Bisa Sebabkan 11 Mutasi Ini ke Keturunanmusemanticscholar.org

Hal ini biasa diderita para bangsawan. Nama ilmiahnya adalah prognathism dan mutasi ini menyebabkan seseorang susah berbicara, tidak bisa mengunyah dan bahkan mudah ngiler.

2. Bentuk tengkorak yang tidak normal

Menikahi Saudara Sendiri Bisa Sebabkan 11 Mutasi Ini ke Keturunanmupinterest.com

Jika melihat kerajaan Mesir kuno, banyak patung yang memiliki pahatan manusia dengan bentuk kepala yang aneh. Itu bukan disengaja oleh para seniman, tetapi hasil mutasi incest.

3. Organ tubuh yang menyambung

Menikahi Saudara Sendiri Bisa Sebabkan 11 Mutasi Ini ke Keturunanmuescholarship.org

Ada sekelompok suku di Zimbabwe yang memiliki jari kaki menyambung sehingga tampak seperti kaki burung dan ini adalah hasil incest. Kondisi ini dinamakan ectrodactyl dan berdasarkan shearwatervictoriafalls.com itu dikarenakan mutasi kromosom nomor tujuh.

4. Hemophilia

Menikahi Saudara Sendiri Bisa Sebabkan 11 Mutasi Ini ke Keturunanmublogs.biomedcentral.com

Atau kondisi darahmu susah membeku. Ini membuat pendarahan yang terjadi pada tubuh susah berhenti. Hemophilia sempat mewabah pada keluarga kerajaan Rusia dan sempat dinamakan penyakit bangsawan.

5. Mikrosefalia

Menikahi Saudara Sendiri Bisa Sebabkan 11 Mutasi Ini ke Keturunanmuindependent.co.uk

Masalah kesehatan ini menyebabkan kepala bayi menjadi kecil, sebuah pertanda jika otaknya tidak berkembang dengan baik. Ini menyebabkan penderita mikrosefalia mudah mendapat penyakit mental.

Baca Juga: Ikut Tes Penyakit Menular Seksual untuk Pertama Kali? Ini 7 Tipnya!

6. Sumbing

Menikahi Saudara Sendiri Bisa Sebabkan 11 Mutasi Ini ke Keturunanmuwmsmile.com

Bibir sumbing menyebabkan penderitanya susah makan dan menelan. Bahkan penderitanya juga bisa mengalami susah bernapas dan berbicara. Mayoclinic.org menuliskan jika penyebab masalah kesehatan ini lebih banyak dipengaruhi faktor genetis.

7. Kaki tongkat

Menikahi Saudara Sendiri Bisa Sebabkan 11 Mutasi Ini ke Keturunanmuparenting.firstcry.com

Mutasi akibat hubungan incest bisa menyebabkan bentuk kaki menjadi tidak normal. Kondisi ini membuat penderitanya harus menggunakan penyangga atau tongkat untuk bisa berjalan.

8. Albino

Menikahi Saudara Sendiri Bisa Sebabkan 11 Mutasi Ini ke Keturunanmuvesti.bg

Albino menyebabkan penderitanya tidak memiliki pigmen alias warna kulitnya akan putih dan tidak bisa menyerap cahaya matahari. Ini tidak hanya dialami warna kulit saja, tetapi juga warna mata dan warna rambut.

9. Dwarfisme

Menikahi Saudara Sendiri Bisa Sebabkan 11 Mutasi Ini ke Keturunanmuscmp.com

Dwarfisme adalah mutasi genetis yang berlanjut turun temurun. Bahkan pada 1700an, ada sebuah perkampungan di Pennsylvania yang bernama Lancaster dan diisi oleh penyandang dwarfisme.

10. Mandul

Menikahi Saudara Sendiri Bisa Sebabkan 11 Mutasi Ini ke Keturunanmualtorahealth.com

Bukan tidak mungkin generasi dari hubungan incest memiliki masalah kemandulan. Entah itu bermasalah pada sel telur atau sperma ataupun sistem reproduksinya tidak berfungsi secara normal.

11. Skoliosis

Menikahi Saudara Sendiri Bisa Sebabkan 11 Mutasi Ini ke Keturunanmuniams.nih.gov

Salah satu permasalahan paling umum yang diderita oleh keturunan hubungan incest. Skoliosis menyebabkan tulang punggung memiliki bentuk tidak normal dan itu menyebabkan seseorang susah berjalan. Skoliosis bisa diperbaiki tapi lewat operasi.

Seperti yang kalian lihat sendiri incest memberikan banyak efek negatif. Jadi jangan pernah berpikir untuk menikahi saudaramu sendiri. Mungkin bukan kamu yang rugi, tetapi keturunanmulah yang akan mendapatkan masalah.

Baca Juga: 7 Risiko Kesehatan dari Incest, Menikah dengan Saudara Kandung Sendiri

Topik:

  • Abraham Herdyanto
  • Bayu D. Wicaksono

Berita Terkini Lainnya